FUNGSI
1.
PENGERTIAN FUNGSI
Fungsi dalam matematika adalah suatu relasi
yang menghubungkan setiap anggota x dalam suatu himpunan yang disebut daerah
asal (Domain) dengan suatu nilai tunggal f(x) dari suatu himpunan kedua yang
disebut daerah kawan (Kodomain). Himpunan nilai yang diperoleh dari relasi
tersebut disebut daerah hasil ( Range). Pada fungsi, terdapat beberapa istilah penting, di antaranya:
– Domain yaitu daerah asal fungsi f dilambangkan dengan Df.
– Kodomain yaitu daerah kawan fungsi f dilambangkan dengan Kf.
– Range yaitu daerah hasil yang merupakan himpunan bagian dari kodomain. Range fungsi f dilambangkan dengan Rf.
Fungsi juga dapat dinyatakan dengan lambang f : x → y = f(x)
dimana y = f(x) adalah rumus fungsi dengan x sebagai variabel bebas dan y sebagai variabel terikat (tak bebas)
Contoh:
Untuk fungsi yang digambarkan dalam diagram panah di atas:
Domain = Df = {1, 2, 3, 4}
Range = Rf = {2, 4}
2. SIFAT-SIFAT FUNGSI
A.
FUNGSI INJEKTIFFungsi injektif disebut fungsi satu-satu . Misalkan fungsi f menyatakan A ke B maka fungsi f disebut suatu fungsi satu-satu (injektif), apabila setiap dua elemen yang berlainan di A akan dipetakan pada dua elemen yang berbeda di B. Selanjutnya secara singkat dapat dikatakan bahwa f:A→B adalah fungsi injektif apabila a ≠ b berakibat f(a) ≠ f(b) atau ekuivalen, jika f(a) = f(b) maka akibatnya a = b.
B. FUNGSI SURJEKTIF
Fungsi f: A → B disebut fungsi kepada atau fungsi surjektif jika dan hanya jika untuk sembarang b dalam kodomain Bterdapat paling tidak satu a dalam domain A sehingga berlaku f(a) = b. Dengan kata lain, suatu kodomain fungsi surjektif sama dengan kisarannya (range).
C. FUNGSI BIJEKTIF
Suatu pemetaan f: A→B sedemikian rupa sehingga f merupakan fungsi yang injektif dan surjektif sekaligus, maka dikatakan “f adalah fungsi yang bijektif” atau “ A dan B berada dalam korespondensi satu-satu”.
3. JENIS-JENIS FUNGSI
A.
FUNGSI LINEAR
Fungsi pada bilangan real yang didefinisikan : f(x) = ax + b, a dan b
konstan dengan a ≠ 0 disebut fungsi linear
B.
FUNGSI KONSTAN
Misalkan f:A→B adalah fungsi di dalam A maka fungsi f disebut fugsi konstan
jika dan hanya jika jangkauan dari f hanya terdiri dari satu anggota.
C.
FUNGSI IDENTITAS
Misalkan f:A→B adalah fungsi dari A ke B maka f disebut fungsi identitas jika
dan hanya jika range f = kodomain atau f(A)=B.
D.
FUNGSI KUADRAT
Fungsi f: R→R yang ditentukan oleh rumus f(x) = ax2 + bx + c dengan a,b,c ∈
R dan a ≠ 0 disebut fungsi kuadrat.SOAL DAN PEMBAHASAN:
1. Mana dari himpunan A, B dan C berikut ini yang merupakan fungsi ?
A = {(1, 1), (2, 3), (3, 5), (4, 7), (5, 8)}
B ={(1, 6), (1, 7), (2, 8), (3, 9), (4, 10)}
C ={(2, 5), (3, 6), (4, 7)}
Jawab:
Yang merupakan pemetaan atau fungsi adalah himpunan A dan C. B bukan fungsi
sebab pada himpunan B domain 1 muncul dua kali (berelasi dengan nilai 6 dan 7 pada
kodomain).
2. Diketahui, jika :
A = {2, 3, 6}
B = {2, 4, 6, 8, 10, 11}
Tuliskan domain, kodomain, range dari relasi diatas?
jawab :
Domain = {2, 4, 6}
Kodomain = {2, 4, 6, 8, 10, 11}
Range = { 2, 4, 6, 8, 10}
RELASI
Relasi adalah hubungan antara dua
elemen himpunan. Hubungan ini bersifat abstrak dan tidak perlu memiliki arti
apapun baik secara konkrit maupun secara matematis. Jika R suatu relasi yang menghubungkan
dengan , maka kita dapat menulisnya dengan atau . Dimana x disebut prapeta y, y disebut peta atau
bayangan dari x (ditulis: y = R(x)). Himpunan A disebut daerah asal atau domain, himpunan B disebut
daerah kawan atau kodomain dan himpunan yang dibentuk dari prapeta pada anggota
A yang merupakan anggota himpunan B disebut daerah hasil atau range.
MACAM-MACAM RELASI
A. Relasi Refleksif
Sebuah relasi R dalam A disebut
memiliki sifat refleksif, jika setiap elemen A berhubungan dengan
dirinya sendiri
Contoh relasi yang memiliki sifat seperti ini
adalah relasi “x selalu bersama y.”, dengan x dan y adalah
anggota himpunan seluruh manusia. Jelas sekali bahwa setiap orang pasti selalu
bersama dengan dirinya sendiri.
B. Relasi Irefleksif
Relasi R dalam A disebut
memiliki sifat irefleksif, jika setiap elemen A tidak
berhubungan dengan dirinya sendiri.
contoh relasi irefleksif adalah relasi “x mampu
mencukur rambut y dengan rapi sempurna.”, dengan x dan y adalah
setiap pemotong rambut. Diandaikan bahwa setiap orang hanya dapat mencukur
rambut orang lain dengan rapi sempurna, maka relasi ini adalah irefleksif,
karena tidak ada seorang tukang cukur a yang mampu mencukur
rambutnya sendiri.
Contoh lain dalam himpunan bilangan bulat adalah,
relasi < dan > adalah irefleksif.
C. Relasi Simetrik
Relasi R dalam A disebut
memiliki sifat simetrik, jika setiap pasangan anggota A berhubungan
satu sama lain. Dengan kata lain, jika a terhubung
dengan b, maka b juga terhubung dengan a.
Jadi terdapat hubungan timbal balik.
Sebuah relasi “x + y genap”
adalah relasi simetrik, karena untuk sembarang x dan y yang
kita pilih, jika memenuhi relasi tersebut, maka dengan menukarkan nilai y dan x,
relasi tersebut tetap dipenuhi. Misalnya untuk pasangan (5, 3) relasi tersebut
dipenuhi, dan untuk (3, 5) juga.
D. Relasi Anti-simetrik
Jika setiap a dan b yang
terhubung hanya terhubung salah satunya saja (dengan asumsi a dan b berlainan),
maka relasi macam ini disebut relasi anti-simetrik.
Dalam kebanyakan literatur biasanya ditulis sebagai
kontraposisinya seperti di bawah ini. Keuntungan bentuk ini adalah tidak
mengandung negasi, dan hanya mengandung satu implikasi. Demikian juga jika
ada p dan q yang terhadap mereka
berlaku dan berarti p = q.
E. Relasi Transitif
Sebuah relasi disebut transitif jika memiliki
sifat, jika a berhubungan dengan b, dan b berhubungan
dengan c, maka a berhubungan dengan c secara
langsung.
Atau Sebagai contoh,
relasi dua transitif. Misalnya untuk 5, 6, dan 7, berlaku 5 < 6, 6 < 7,
dan 5 < 7.
Relasi khusus
a.
Relasi Ekivalen
Sebuah relasi disebut sebagai relasi ekivalen jika relasi tersebut
bersifat:
- Refleksif
- Simetrik, dan
- Transitif
Relasi ekuivalen memiliki hubungan erat dengan partisi, yang
merupakan alasan mengapa partisi dari sebuah himpunan disebut kelas ekivalen
atau kelas kesetaraan.
b.
Orde Parsial
Orde parsial adalah relasi yang bersifat:
- Refleksif
- Anti-simetrik, dan
- Transitif
Macam-macam Penyajian Bentuk Relasi :
a. Diagram Panah
Anggota-anggota himpunan P berelasi dengan anggota himpunan Q dengan relasi “menyukai”. Hal tersebut ditunjukkan dengan arah panah. Oleh karena itu, diagramnya disebut diagram panah.
Anggota-anggota himpunan P berelasi dengan anggota himpunan Q dengan relasi “menyukai”. Hal tersebut ditunjukkan dengan arah panah. Oleh karena itu, diagramnya disebut diagram panah.
b. Diagram Kartesius
Diagram kartesius merupakan diagram yang terdiri atas sumbu X dan sumbu Y. Pada diagram kartesius, anggota himpunan P terletak pada sumbu mendatar (sumbu-X), sedangkan anggota himpunan Q terletak pada sumbu tegak (sumbu-Y). Relasi yang menghubungkan himpunan P dan Q ditunjukkan dengan noktah atau titik sepertiterlihat pada gambar.
c. Himpunan Pasangan Berurutan
Selain menggunakan diagram panah dan kartesius, sebuah relasi yang menghubungkan himpunan yang satu dengan himpunan lainnya dapat disajikan dalam bentuk himpunan pasangan berurutan. Adapun cara penulisannya adalah anggota himpunan P ditulis pertama, sedangkan anggota himpunan Q menjadi pasangannya.
Berdasarkan soal di atas, maka diperoleh himpunan pasangan berurutan sebagai berikut.
{(Rani, basket), (Rani, bulu tangkis), (Dian, basket), (Dian, atletik), (Isnie, senam), (Dila, basket), (Dila, tenis meja)}
Diagram kartesius merupakan diagram yang terdiri atas sumbu X dan sumbu Y. Pada diagram kartesius, anggota himpunan P terletak pada sumbu mendatar (sumbu-X), sedangkan anggota himpunan Q terletak pada sumbu tegak (sumbu-Y). Relasi yang menghubungkan himpunan P dan Q ditunjukkan dengan noktah atau titik sepertiterlihat pada gambar.
c. Himpunan Pasangan Berurutan
Selain menggunakan diagram panah dan kartesius, sebuah relasi yang menghubungkan himpunan yang satu dengan himpunan lainnya dapat disajikan dalam bentuk himpunan pasangan berurutan. Adapun cara penulisannya adalah anggota himpunan P ditulis pertama, sedangkan anggota himpunan Q menjadi pasangannya.
Berdasarkan soal di atas, maka diperoleh himpunan pasangan berurutan sebagai berikut.
{(Rani, basket), (Rani, bulu tangkis), (Dian, basket), (Dian, atletik), (Isnie, senam), (Dila, basket), (Dila, tenis meja)}